Beranda Lampung Kantor Bupati Pringsewu Dilalap Si Jago Merah

Kantor Bupati Pringsewu Dilalap Si Jago Merah

Lampunglive.com – Kantor Bupati Pringsewu di amukan si jago merah, Selasa (21/05) sekira pukul 11.50 Wib. kondisi terakhir dilokasi hingga saat berita ini ditayangkan, api masih belum dapat dipadam dan bahkan api semakin membesar. Dinas Pemadam Kebakaran Pringsewu masih berjibaku memadamkan api, dengan hanya menggunakan 2 unit mobil Damkar.

Sementara Sekdakab Pringsewu Budiman melalui pengeras suara meminta seluruh pegawai atau warga yang ada di sekitar lokasi kebakaran agar mundur karena bahaya. Budiman juga meminta semua pihak yang ada di lokasi kebakaran untuk tidak panik dan tetap waspada.

“Sambil menunggu bantuan mobil Damkar dari Bandarlampung, maka komando ada pada pihak petugas Damkar Pringsewu,” tegasnya. Budiman kembali meminta masyarakat yang tidak berkepentingan untuk mundur agar petugas Damkar leluasa menjalankan tugasnya.

Wakil bupati Pringsewu H.Fauzi yang menyaksikan ruangannya kebakar itu juga turut memerintahkan petugas Damkar agar tetap waspada. Hingga pukul 12.30 Wib, nampak api yang menyala di beberapa ruangan sudah terlihat padam. Namun asap tebal masih membumbung. Diduga sementara kebakaran akibat arus pendek listrik di ruangan wakil Bupati.