Beranda Danlanud Danlanud BNY Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Krakatau 

Danlanud BNY Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Krakatau 

Lampunglive.com – Menggala, Lanud BNY. Komandan Pangkalan TNI AU (Danlanud) Pangeran M. Bun Yamin (BNY) Letkol Nav Yohanas Ridwan, S.T., M.Han., menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Krakatau Tahun 2022 di Polres Tulang Bawang, Menggala, Tulang Bawang, Selasa (1/3/2022).

 

Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Lampung Irjen Pol Drs. Hendro Sugiatno, M.M., pada amanat tertulisnya yang dibacakan Bupati Tulang Bawang Hj. Winarti, S.E. mengatakan, kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas pada umumnya masih sangat rendah, perlu dilakukan langkah-langkah strategis guna meningkatkan kepatuhan hukum masyarakat akan keselamatan dalam berlalu lintas.

 

“Fokus perhatian pemerintah saat ini adalah keselamatan bagi pengguna jalan, pencegahan penularan Virus Covid-19, dan kesiapan antisipasi pengamanan puasa serta mudik idul fitri tahun 2022,” ujar Kapolda Lampung.

 

Kegiatan apel gelar pasukan operasi keselamatan krakatau tersebut juga diikuti para personel Lanud BNY guna mendukung tugas Kepolisian di wilayah Tulang Bawang.

 

Operasi keselamatan ini digelar selama 14 hari secara serentak di seluruh Indonesia dengan tujuan operasi memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19, berkurangnya jumlah kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas, dan terciptanya keamanan dan tertib berlalu lintas.