Lampunglive.com – Danlanud Pangeran M. Bun Yamin Letkol Pnb Ronal menghadiri upacara gelar pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2019 dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1440 H. Pada upacara tersebut bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Kapolda Lampung Irjen Pol Purwadi Arianto. Pasukan upacara terdiri dari TNI-Polri dan instansi terkait yang berada di Provinsi Lampung. Bertempat di Lapangan Korpri Provinsi Lampung. Selasa, (28/05).
Dalam sambutan Kapolri yang di bacakan oleh Kapolda Lampung mengatakan, Operasi Ketupat berlangsung mulai tanggal 29 mei sampai 10 juni 2019, analisis tentang Operasi Ketupat menunjukkan tingkat keberhasilan hal ini dengan tidak adanya serangan teror, stabilitasnya harga kebutuhan pokok, tercipta situasi aman dan kondusif.
Upacara gelar pasukan Operasi Ketupat dihadiri oleh Danrem 043/Gatam, Danlanal Lampung, Danbrigif 4 Marinir Lampung dan Forkopimda Provinsi Lampung.