Beranda Uncategorized Meriah, Liga Esport Lampung 2025 Resmi Ditutup, Kabinda,Kadispora Dan Ketua KONI Turut...

Meriah, Liga Esport Lampung 2025 Resmi Ditutup, Kabinda,Kadispora Dan Ketua KONI Turut Memberi Apresiasi Prestasi Atlet Muda

Lampunglive.com – Bandarlampung — Dalam rangka kegiatan perlombaan Liga Esport Lampung 2025 yang berlangsung selama satu bulan resmi ditutup pada Minggu malam (26/10/2025) di Cafe Wings and Burg, Bandar Lampung. Kegiatan ini menjadi ajang bergengsi bagi para atlet esport dari berbagai kabupaten dan kota di Provinsi Lampung.

Penutupan liga dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Lampung serta Ketua KONI Provinsi Lampung, Tofik Hidayat, yang turut memberikan apresiasi terhadap terselenggaranya kompetisi ini.

Dalam sambutannya, Tofik Hidayat menegaskan bahwa esport kini telah menjadi bagian dari olahraga prestasi, bahkan telah dipertandingkan dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON).

> “Esport ini kan bagian dari olahraga prestasi, sudah dipertandingkan di PON. Dari data yang ada, Lampung sudah memiliki sejumlah atlet berprestasi, baik di tingkat nasional maupun internasional. Kami berharap Esport Lampung terus membina atletnya agar bisa menjadi andalan Lampung dalam kompetisi-kompetisi mendatang, khususnya PON 2028,” ujar Tofik.

Ia juga menambahkan bahwa potensi esport di Lampung sangat besar dan terus berkembang pesat. Karena itu, kompetisi seperti Liga Esport Lampung diharapkan dapat terus digalakkan sebagai wadah pembinaan, latihan, sekaligus evaluasi bagi para atlet.

> “Kami harapkan kompetisi semacam ini terus digelar, karena bisa menjadi ajang latihan sekaligus evaluasi keberhasilan pembinaan. Bahkan, saya dapat informasi bahwa Esport Lampung juga akan disosialisasikan di lingkungan OPD dan dunia pendidikan. Ini langkah positif karena peminatnya sangat banyak,” tambahnya.

Daftar Juara Liga Esport Lampung 2025

Setelah melalui babak penyisihan yang ketat selama satu bulan, berikut daftar pemenang Liga Esport Lampung 2025:

1. Juara 1: Kota Bandar Lampung

2. Juara 2: Kabupaten Lampung Selatan

3. Juara 3: Kabupaten Pringsewu

Dorongan Pembinaan dan Regenerasi Atlet

Kadispora Provinsi Lampung dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan dukungannya terhadap pengembangan esport di daerah. Pemerintah Provinsi Lampung berkomitmen untuk mendukung kegiatan pembinaan, pelatihan, dan fasilitas bagi para atlet muda yang berpotensi di bidang esport.

Dengan penutupan liga ini, diharapkan lahir lebih banyak atlet esport Lampung yang mampu bersaing di kancah nasional bahkan internasional, membawa nama baik daerah di ajang-ajang olahraga resmi mendatang.