Beranda Pemprov Gubernur Arinal Djunaidi Serahkan Bantuan Paket Sembako dan Kursi Roda Kepada Warga...

Gubernur Arinal Djunaidi Serahkan Bantuan Paket Sembako dan Kursi Roda Kepada Warga Desa Giri Mulyo, Lampung Timur

LAMPUNGTIMUR—Kunjungi Lampung Timur untuk panen Alpukat Siger Batu bersama petani di Desa Giri Mulyo, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyempatkan diri singgah dirumah warga untuk berbincang-bincang dan menyerahkan bantuan, Rabu (06/09/2023).

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Arinal menyalami satu per satu warganya yang telah berkumpul di rumah Mbah Samiyem yang telah berusia 75 tahun. Dalam suasana yang penuh kekeluargaan Gubernur Arinal berbincang-bincang sekaligus mendengarkan apa yang menjadi permasalahan warga di desa Giri Mulyo.

“Insya Allah saya akan bantu pembuatan sumur bor, tadi sudah janjian sama wakil Bupati Lampung Timur, nanti dia akan buatkan dua sumur bor, saya bantu buat tiga sumur bor, atau saya yang akan buat semua sumur bor, tapi tolong pak wakil bupati jalan desanya dibagusin dong,” ucap Gubernur yang kemudian disambut gembira oleh warga.

Usai menyerahkan bantuan berupa paket sembako dan dua buah kursi roda, Gubernur Arinal sempat berpesan kepada irfan salah seorang penerima bantuan kursi roda, untuk terus berjuang dan berkarya walaupun dalam keterbatasan.

“jangan jadi penghambat, kamu tidak boleh patah semangat, kamu tahu Putri Ariani yang berhasil tampil di ajang pencarian bakat di Amerika walaupun dia punya keterbatasan pengelihatan, kamu harus seperti dia, terus berjuang jangan patah semangat,” ucap Gubernur.