Beranda Danlanud Danlanud BNY Ikuti Rapim TNI AU Tahun 2023

Danlanud BNY Ikuti Rapim TNI AU Tahun 2023

Lampunglive.com – Jakarta, Lanud BNY. Komandan Pangkalan TNI AU Pangeran M. Bun Yamin (Danlanud BNY) Letkol Pnb Yosi Hadi Wiyanto mengikuti Rapat Pimpinan (Rapim) TNI AU Tahun 2023 di Puri Ardhya Garini Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (10/2/2023).

 

Rapim TNI AU Tahun 2023 tersebut, dibuka secara resmi oleh Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA., dengan mengangkat tema “Mewujudkan TNI AU yang Disegani di Kawasan sebagai Patriot NKRI, yang Siap Mendukung dan Mengamankan Pembangunan nasional”.

 

Kasau dalam Rapim TNI AU menegaskan, arahan dan penekanan Presiden maupun Panglima TNI, tentang tujuh prioritas nasional dalam rencana kerja pemerintah tahun 2023 yaitu memperkuat ekonomi nasional, mengembangkan wilayah untuk menjamin pemerataan, meningkatkan kualitas SDM, revolusi mental, memperkuat insfrastruktur ekonomi, membangun lingkungan hidup untuk ketahanan bencana, memperkuat stabilitas politik, hukum, pertahanan dan keamanan serta transformasi pelayanan publik.

 

“Disinilah peran serta TNI AU bersama seluruh matra TNI-Polri, untuk menciptakan kondisi pertahanan dan stabilitas bangsa yang kokoh, sebagai fondasi dalam mendukung seluruh tingkatan pembangunan nasional,” tegas Kasau.

 

Rapim TNI AU ini adalah tindak lanjut dari rangkaian kegiatan Rapim Kemhan dan Rapim TNI-Polri beberapa waktu lalu, dan diikuti 196 peserta secara tatap muka dan 177 secara online termasuk para pejabat TNI AU yang berdinas di Kementrian, Lembaga dan Mabes TNI.