Beranda Danlanal KSAL Laksamana TNI Yudo Margono Resmikan Mako Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut...

KSAL Laksamana TNI Yudo Margono Resmikan Mako Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut Di Lampung

Lampunglive.com –  Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono meresmikan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut di Jalan Raya Teluk Ratai, Batu Menyan, Telukpandan, Pesawaran, Selasa (08/03).

Gedung Mako Lanal Lampung Caligi yang dibangun PT Wiratama Inti Nusantara ini rampung dalam waktu 170 hari kalender. Terhitung dari 28 Juni 2021 hingga 15 Desember 2021.

Sebelum diresmikan, gedung ini telah diserahterimakan dari Kadisfaslanal Laksamana Pertama TNI Agus Santoso kepada Danlanal Lampung Kolonel Laut (P) Nuryadi pada Rabu (22/12/2021).

Yudo mengatakan kedatangannya kali ini selain meresmikan gedung juga untuk mengunjungi Brigif Marinir.

“Tugas pokok dan fungsi Pangkalan Utama TNI-AL (Lanal) Lampung memberikan dukungan administrasi dan logistik bagi unsur-unsur KRI maupun pesawat udara TNI AL,” jelas Yudo.

Menurut dia, dari lahan dan sisi strategis Mako Lanal Lampung Caligi sudah memenuhi persyaratan untuk menjadi Lantamal (Pangkalan Utama Angkatan Laut).

Ia memprediksi status Mako Lanal Lantamal berubah menjadi Lantamal paling lambat tahun 2023.

“Namun untuk hal ini saya juga harus laporan ke Panglima TNI untuk mendapat persetujuan beliau” ujarnya.

Mendukung Mako Lanal Lampung Caligi ini juga disiapkan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) dengan operasional lainnya.

“Ke depannya Markas Besar Angkatan Laut menyiapkan sarana bahan bakar kemudian air tawar,” ujarnya kembali.