Beranda Tanggamus PUPR Tanggamus Janji Perbaiki Jembatan Di Pekon Sampang Turus

PUPR Tanggamus Janji Perbaiki Jembatan Di Pekon Sampang Turus

Tanggamus, Lampunglive.com – Dinas PUPR Tanggamus segera melakukan perbaikan jembatan Way Gernuk Pekon Sampang Turus, Kecamatan Wonosobo, yang ambruk karena banjir Maret lalu.

Kadis PUPR Tanggamus Riswanda Djunaidi, mengatakan, timnya sudah melakukan peninjauan dan melakukan pendataan langsung kelokasi.

Menurut dia, jembatan itu akan terakomodir dan teralokasikan anggaran pembangunannya tahun 2020.

“Kalau untuk jalan tetap akan ada penanganan, tapi persisnya saya belum tau segmen seperti apa,karena itu panjang kan, tapi tetap akan kita upaya,” katanya di sekertariat Pemkab Tanggamus, Rabu (1/4/20).

Sementara untuk sungai yang satunya lanjut nya, mungkin belum karena mendahulukan yang di luar dulu baru yang di dalam.

“Untuk jembatan darurat swadaya masyarakat sudah rusak, nanti akan kita tinjau dan akan kita evaluasi lagi,” ucapnya. (gunawan)