Lampunglive.com – Kapolda Lampung Irjen Pol Drs.Purwadi Arianto M.Si didampingi Oleh Karo Ops Polda Lampung,Irwasda Polda Lampung ,Kabid humas Polda Lampung menghadiri Kegiatan Peresmian Mesjid Ana Bawi Polres Pesawaran dan dilanjutkan Buka Puasa Bersama Personil Polres Pesawaran dan anak Yatim, Kamis (23/5) Pukul 17.30 Wib.
Acara tersebut langsung disambut oleh Kapolres dan waka Polres Pesawaran didampingi oleh seluruh Pamen,Pama Polres pesawaran.
Dalam kegiatan ini, Kapolda Lampung dan PJU yang mendampingi serta PJU Polres melaksanakan Vicon dengan Kapolri di ruang vicon Polres Pesawaran dan dilanjutkan dengan Buka Puasa Bersama serta Sholat Magrib Berjemaah sekaligus Peresmian Masjid Ana Bawi Polres Pesawaran.
Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Pesawaran Bpk Eriawan SH,Ketua DPRD Kab.Pesawaran,Ketua MUI Kab.Pesawaran,Kasat Pol PP Kab.Pesawaran,Tokoh agama,Masyarakat Kab,Pesawaran.
“Saya selaku Kapolda mengucapkan terima kasih atas Pembanggunan Masjid ini yang diberi nama mesjid Ana Bawi dipolres Pesawaran” Ujar Kapolda Lampung..
“Ini Merupakan Keseriusan dari kapolres Dan seluruh anggota Polres yg telah membangun Mesjid Ini,semoga akan menjadi amal bagi Kapolres dan seluruh anggota Polres.dan skrng mesjid ini sdh dapat dipergunakan guna keperluan ibadah kita”.ujarnya.
Selanjutnya silanjutkan dengan penanda tangan Prasasti oleh kapolda Lampung tanda Mesjid ini selesai dan dapat dipergunakan.
Dilanjutkan dengan Kapolda Lampung Memberikan tali asih/santunan kepada anak yatim Piatu Bentuk perhatian kapolda kpd anak yatim piatu.
Acara berjalan dengan hikamat dan lancar.